Penjual Kenangan

Tuesday, June 07, 2011

Si Plagiator (Watch Out!)

Iseng-iseng di antara deadline ngedit nyari-nyari orang-orang yang tidak bertanggung jawab. 
Mau bikin daftarnya deh--pelan-pelan. Biar mereka sadar aja bahwa seperti kata pepatah "Sepandai-pandainya tupai meloncat, akhirnya akan jatuh juga". Eh, bukan pepatah itu, hehe, harusnya, "Sepandai-pandainya menyimpan bangkai, pasti akan ketahuan juga".

Semoga mereka sadar akan tindakan tak bertanggung jawabnya itu.




-- Si orang yg nyebut namanya life's journey memulai postingan pertamanya dengan tulisan saya: "sedikit (rahasia) tentang perempuan".



 
-- si Maria Rosari Widya Kurnia Pramesthime ini membuat about me-nya "sama" dengan about me saya. Trus, jiplak juga bow. Tulisan saya, "menjelma rahasia" diganti judulnya dengan reincarnate-secret. Tega banget! Hiks.





-- si --yang di info FB-nya from Bangkok, Thailand, lives in Amsterdam, New York--yang blognya sama dengan namanya itu, juga "menjiplak/mencatut/copas sekenanya" tulisan di blog saya.


Postingan terakhirnya "Blessed, Keep Smiling :)" itu adalah tulisan saya yang belum lama ini saya posting: "berbahagialah".

Sajak saya yang berjudul "Seperti Menggengam Takdir" juga dijiplak dia dan diganti dengan judul "Menggenggam Takdir". Meski judulnya dikurangi kata "Seperti" dan kata "aku" di isi diubah jadi "aq" dan "ku" diubah jadi "q", tidak serta-merta menjadikan sajak itu karya dia, ya, kan?



Please, tolong dipahami, Mbak, mengganti judul ataupun menggantinya dengan bahasa 4L4Y itu tetap saja tidak menjadikan tulisan saya itu jadi tulisan Anda. Please, hargai karya orang lain!

Kata (FB), Anda sudah tinggal di luar negeri, belajar banyaklah di sana. Cari pengalaman di sana dan tulislah tentang "My feel, my dream, my love, my Life,,," Anda itu tentang "your feel, your dream, your love, your life", jangan MINE dong!

ps. "Penjual Kenangan" saya juga tak ketinggalan dia ambil, diposting dengan judul sama, dimodif dg "q" dan "qu" itu--jelas-jelas itu tetap postingan saya dan judulnya nama blog saya, Mbak. Sigh.



"TOLONG HARGAI KARYA ORANG LAIN!"


(bersambung)

14 comments:

Enno said...

aku jg baru posting kasus baru wied. sayangnya aku telat. orgnya dah keburu ngapus blognya duluan... nasibku kayak Gita... hampir smua isi blognya adalah tulisanku. hiks....

kayaknya emang mesti diumumkan gini ya... biar kapok!

cekidot postingku yaaa

Mentari said...

waduuuh, kacau bener yaa.. bener-bener plek-plekkan ditiru! ini mah parah...!

nonaManis said...

hhmm...saya jadi cek bolak balik isi blog saya apakah saya melakukan plagiat juga yak tanpa saya sadari, karena memang seringkali ide menulis timbul ketika baca tulisan orang lain.

isti said...

mba..saya pengen tau gmn cara melacak tulisan kita di copy paste ya? btw..semoga mereka para plagiator membaca ini. salam kenal!

Gloria Putri said...

waduh...senasib sama mba enno ternyata....aq jd +benci plagiator....ckckkk

penjual kenangan said...

@mbak enno: kmrn aku langsung k tkp, mbak. orang-orang smakin parah. tp untunglah dia skrg dah minta maaf ya. smoga dia dikembalikan ke jalan yg benar. :p

@emntari: iya, bener2 kacau. smoga para plagiator di luar sana segera sadar. toh perbuatan baik akan "dibayar" dengan kebaikan. begitu juga sebaliknya: perbuatan buruk akan menuai "badai"-nya sendiri. hehe

@nonaManis: iya, kadang, mungkin kita terinspirasi (karena tulisan2 saya pun banyak yg berasal dr pengalaman sehari2 atau mengalami/melihat kejadian tertentu/ataupun baca suatu hal yg menarik). tp pastinya itu beda dengan copas ataupun "mencuri ide". :)

@isti: salam kenal, isti. kalau aku, pakai cara biasa: searching dg kata kunci postinganku di google.

@gloria: iya, bikin stres sendiri. smoga mereka-mereka segera sadar de. amin.

The lion said...

yang sabar ya tetangga...emang banyak orang yang "merasa" dirinya punya hak atas karya orang. mungkin org ky gt biar disangka dirinya bisa "berkarya" yup berkarya dengan memblok suatu tulisan menekan klik kanan, lalu memilih copy dan di akhir memindahkan ke "blog" dengan 2 langkah klik kanan lalu paste :D hebat bgt org2 itu berkarya dengan mudal telunjuk :)

TipsCepatHamil said...

klo mau memastikan tulisan kita bukan copas dari blog lain, ngeceknya bisa minta bantuan copyscape.

klo gak salah copyscape juga punya fasilitas tuk protect tulisan kita biar gak di copas ke blog orang lain. tuk pastinya ke tkp aja.

mudah2an bisa membantu

darmawati alimuddin said...

salam kenal, jadi ngeri liat tulisan di blog di copas...bagaimana cara memprotect tulisan biar tdk di copas orang mba..???

alinaun said...

bagaimana kalau ternyata yang copas blogger pemula yang baru mulai belajar nulis, mbak?

kriww said...

salam kenal... aku silent reader dari jaman dulu, tapi baru sekali ini komen. sabar yaaa... plis jangan berhenti posting ya. I beg you, huhuhuwww... :(

aku jadi bolak-balik ngecek blog dan tulisan2ku juga sm kyk nona Manis di atas. takutnya tanpa sengaja menulis hal yg mirip tanpa sadar dan dianggap copycat juga. aku nggak pernah posting kopas atau nyuplik2 sih, tapi kalau selama ini menulis ttg hal yg sama dan dianggap copycat, please kindly tell me... I'll do the best I can to fix it.

cheers!!

penjual kenangan said...

@ricky: hehe, makasii, tetangga. ^^ tp pas diperhatiin, ternyata gw nulis itu modal lbh banyak telunjuk juga, ki. hehe. *nasib ga bisa ngetik sepuluh jari* ditunggu isi blogmu ya, ki. :)

@rendangpadang: makasi infonya, des. kmrn smpt nyoba itu, tp tnyata dibatasi pencariannya dlm sebulan. :)

@schatzi: hehe, aku jg blum tau gimana cara protectnya. jdnya nemuin banyak tulisanku dicopas orang. tp mgkn bisa dg bikin tampilan ga bisa diklik kanan dan pake layanan bayar spt usul rendangpadang. :)

penjual kenangan said...

@alinaun: bisa jadi yg copas itu memang baru belajar nulis. tp tentu kita harus membedakan antara "baru belajar nulis" dengan "baru belajar copas tulisan orang". dua hal itu pasti beda bgt.

klo baru belajar nulis--dengan niat baik--biasanya orang akn sering ngunjungin blog kita, menjalin silaturahmi dg kita, bahkan mgkn tertarik ngajak temenan di FB atau twitter, misalnya. kalau saya sih begitu. kalau ada orang yg tulisannya saya suka, aku akan belajar banyak dg dia, salah satunya dg menjalin silaturahmi itu.

utk awalannya, saya sudah melakukan pendekatan yg baik2, misalny ngasih komen di blog dia--org yg copas--ngasih tau kalau itu tulisan saya dan harap cantumkan sumber. tp kebanyakan malah komen diapus. Dihubungi di akun jejaring sosialnya jg tidak ditanggapi dg positif. Pastinya itu bikin kita enggan pula berpikir positif thd org itu kan? :)

kalau org belajar nulis, (seharusnya) dia akan beri feedback yg positif dan mungkin disertai permintaan maaf. sayangnya, jarang sekali para plagiator yg melakukan hal itu. bahkan, kejadian di blog sahabat saya--gita secangkircokelat--si plagiator malah "meremehkan" tulisan yg dia sontek dg blg "tulisan gitu doang" atau semacamnya.

kejadian d blog mbak enno jg spt itu, si plagiator menganggap tindakannya sepele dg blg, "oh, udah males kok, udah enggak". nah, jadi saya pikir beda sekali antara orang yg "baru belajar nulis" dg org yang "baru belajar jd plagiator".

tp, yah, mungkin mereka butuh sesuatu untuk eksistensi diri dan inginnya yang instan. dan, melakukan tanpa pikir panjang. saya pikir, dg tulisan smcam ini akan membuat mereka bisa lbh menghargai tulisan orang lain—dan hak-hak org lain. seharusnya, kalau mereka ingin belajar menulis, kejadian ini bisa jadi motivasi untuk berkarya lbh baik lagi dan membuktikan bahwa mereka juga bisa berkarya. Setiap orang pasti pernah melakukan kesalahan dlm proses berkarya. Kesalahan bisa kita jadikan tali pecut untuk memperbaiki diri, memperbaiki karya. :)

*wah, jadi panjang, tp intinya adalah (seperti yg saya tulis di postingan sebelumnya) saya menulis ini bukan untuk menghakimi atau semacamnya, mungkin, kita harus saling berlapang dada untuk menerima masukan dari orang lain. katanya, manusia itu belajar sepanjang hidupnya. dan, mungkin kita bisa belajar bersama-sama, dengan sportif dan bertanggung jawab. ^^

@kriww: salam kenal jg, kriww. makasiiih, yaa, udah sering berkunjung. insya Allah akan tetap nulis karena aku suka nulis... tp mungkin akan lbh hati-hati dlm menulis dan posting di blog. :)
aku jg sering kok ngutip2, tp mgkn klo ngutip kita perlu ingat buat nulisin sumber biar kita ga khawatir. tp yg pasti, terinspirasi dan copycat ataupun "mencuri ide" tentunya berbeda. kalau kita niat menulis dg tujuan baik, mudah2an hasilnya baik juga. smoga kita bisa slalu berniat baik. hehe. ;)

Honey said...

wah banyak juga ya yang kena kasus beginian...

saya pikir yang bakalan copas itu hanya tulisan yang kayak tutorial blogging

emang cara mengeceknya bagai mana sihs?

LinkWithin

Blog Widget by LinkWithin