Penjual Kenangan

Sunday, February 18, 2007

Minggu yang Hujan

Kemarin, seharusnya, langkah saya berbelok ke rental untuk menghilangkan virus di flash disk--hadiah ulang tahun dari seorang sahabat, setahun lalu--saya. Namun, karena kios kecil itu tampak sangat ramai dan tentu saja sesak, saya mengurungkan niat dan berjalan ke warnet.

Saya menyimpan beberapa data dalam flash disk itu. Setelah di-scan, antivirus di warnet itu tidak bilang apa-apa. Malah, dia bilang tak ada virus yang ketemu. Jadinya, saya percaya saja. Saya pikir, antivirus di warnet pastilah yang terbaru--mereka toh terhubung ke jaringan internet. Tak terlalu susah kan untuk meng-update-nya?

Cukup lama saya di warnet. Hujan begitu ganas akhir-akhir ini. Juga hari itu. Saya tidak berani pulang ke kosan--yang hanya berjarak sejauh langkah yang dapat dihitung. Jadilah saya terjebak di warnet itu. Hujan reda juga. Saya melangkah pulang.

Sampai di kosan, saya langsung memasukkan data yang saya simpan ke komputer saya. Tanpa pikir panjang. Dan, tiba-tiba saja, terjadi hal yang paling tidak saya suka itu. Salah satu hal yang saya takuti, mungkin. Ada virus di komputer saya. Ternyata, antivirus saya tidak bisa ngapa-ngapain. Sial!

Padahal, ada pekerjaan yang menunggu di dalam komputer itu. Saya nekat mengerjakannya. Namun, ternyata sedikit fatal. Setelah disimpan, file itu tidak bisa dibuka. T_T

"Wied, kalo bisa, jangan buka apa-apa dulu. Cari antivirusnya dulu," saran seorang teman.

Yah, jadinya, saya tidak bisa mengerjakan editan yang harus diserahkan hari Senin--mengejar tanggal yang akhir-akhir ini begitu cepat melangkah.

Duh, kenapa sih orang bikin virus?

Dan, sekarang, saya masih di warnet. Mencari antivirus yang bisa menolong saya. Semoga kita bertemu.

** Seharusnya, kemarin itu, langkah saya berbelok, ya. Sayangnya, takdir tak bilang begitu.


No comments:

LinkWithin

Blog Widget by LinkWithin