Penjual Kenangan

Friday, November 06, 2015

dialog yang mungkin terhapus dari ingatan


gambar dari sini!


mon·o·chrome
/ˈmänəˌkrōm / 
noun 
1. a photograph or picture developed or executed in black and white or in varying tones of only one color. 
adjective 
1. (of a photograph or picture, or a television screen) consisting of or displaying images in black and white or in varying tones of only one color.




“monokrom, itulah yang selama ini kulihat pada diriku,” ucapmu di antara alunan lagu sendu kedai penuh buku. “begitu jugakah, menurutmu?” kau menyatakan tanya, matamu penuh harap aku menjawab tak sekadar untuk menyenangkan hatimu.
kejadian itu bertahun-tahun lalu. aku lupa tepatnya apa jawab yang kusampaikan. dahulu, aku yakin kau mendengarkan jawabanku dengan ragu-ragu. kau seakan masih memercayai dirimu mungkin hitam atau abu-abu.
bertahun-tahun, banyak kisah dan tawa yang kau bawakan untukku. berpendar dalam hari-hari saat kau isyaratkan rindu. saat aku mendapati punggungmu menjauh, tetapi hanya untuk membuatku tak sabar kembali bertemu.
bertahun-tahun, kau menjelma pendar bahagia.
lalu, apakah menurutmu bahagia hanya satu warna?
mungkin saja kau telah lupa percakapan kita. karena kau telah lama temukan mozaik warna.
monokrom, bagiku, kau tak pernah menjelmanya. jika saja kau tahu.
kemarin ataupun hari ini; ketika aku mendapati kesedihan hampir hilang di matamu. bahkan, aku membayangkan, mungkin saja kau sedang atau kembali jatuh cintaentah kepada siapa.






LinkWithin

Blog Widget by LinkWithin